Cara Mengobat Sakit Gigi Cara Tradisional dengan Resep Alami.

Cara mengobati sakit gigi secara tradisional dengan resep alami. Sakit gigi berlubang berbeda dengan sakit gigi karena gusi bengkak, namun keduanya memang sakitnya sungguh sangat menyiksa sekali. Dan pengobatan secara alami ini juga sudah terbukti khasiatnya tetapi tiap orang juga berbeda hasilnya karena tergantung pada tingkat keparahan gigi tersebut. Apabila gigi sakit karena berlubang, maka gigi tersebut harus ditambal oleh dokter gigi. Tetapi jika lubang tersebut sangat besar dan parah sehingga menyebabkan infeksi maka dianjurkan segera dicabut saja.
Berikut akan kami jelaskan bagaimana Cara mengobati sakit gigi secara tradisional dan dapat dilakukan sebagai pengobatan awal sebelum beralih ke obat-obatan.
Menggunakan bawang putih.
Bawang putih dihaluskan dengan cara ditumbuk lalu campurkan dengan garam, kemudian taburkan di gigi yang sakit.

  1. Menggunakan cengkeh.
Cengkeh memang sudah terbukti khasiatnya karena cengkeh mengandung kandungan yang dapa menyembuhkan luka (anestesi). Cukup menggunakan minyak cengkeh, lalu larutkan beberapa tetes minyak cengkeh tersebut di dalam air. Kemudian berkumurlah dengan menggunakan larutan tersebut.
  1. Menggunakan biji asam jawa.
Biji asam jawa tersebut di sangrai hingga kelihatan kering kemudian ditumbuk hingga halus, lalu oleskan pada bagian gigi yang sakit atau yang berlubang.
  1. Menggunakan perasan jeruk nipis.
Peraslah jeruk nipis lalu tetesi gigi yang sakit dengan menggunakan air perasan itu.
  1. Menggunakan garam beryodium.
Garam diaduk di dalam air hangat kemudian berkumurlah dengan menggunakan larutan garam tersebut.
  1. Menggunakan Lada
Lada juga bermanfaat mampu menghilangkan sakit pada gigi. Haluskan lada kemudian campur dengan sedikit garam, lalu kedua bahan tersebut ditetesi sedikit air. Kemudian oleskan campuran tadi di bagian yang sakit.
  1. Menggunakan daun jambu biji.
Ambillah daun jambu biji yang masih muda kemudian haluskan dengan cara ditumbuk, lalu tempelkan daun jambu biji tersebut di gigi yang sakit.
  1. Menggunakan biji alpukat.
Jemur biji alpukat dibawah terik matahari hingga benar-benar kering. Kemudian haluskan biji alpukat tersebut dengan cara di blender atau ditumbuk. Kemudian oleskan biji alpukat yang sudah halus ini di bagian gigi yang sakit.
  1. Menggunakan belimbing wuluh.
Belimbing wuluh dicuci sampai bersih lalu haluskan dengan cara di blender dan diberi sedikit garam, kemudian oleskan campuran tadi di bagian gigi yang sakit.
  1. Menggunakan cabe rawit.
Cabe rawit memang sudah terbukti mengandung senyawa capcasain yang bermanfaat untuk menghilangkan sakit pada gigi. Caranya yaitu cabe rawit dimasukkan kedalam air panas hingga larut pedasnya. Kemudian celupkan kapas kedalam larutan tersebut dan tempelkan kapas pada gigi yang sakit.

Nah itulah dia beberapa Cara mengobati sakit gigi secara tradisional.